Aksi-aksi Solidaritas Palestina yang dilakukan pada awal Juni 2010 ditujukan untuk menggalang dana, protes terhadap penyerangan misi kemanusiaan Freedom Flotilla dan menunjukan kepada masyarakat dunia tentang kondisi Palestina yang sebenarnya.
Aksi "Black Monday" yang digelar di Bundaran HI sejak pukul 06.00 WIB, Selasa (1/6/2010). Berbagai atribut seperti spanduk dan bendera dukungan terhadap Palestina turut melengkapi aksi yang dimulai sejak pagi buta ini. Aksi ini dihadiri berbagai kalangan, mobilisasi massa pun bergantian mulai dari ormasa, parpol dan akademisi intelektual (pelajar dan mahasiswa). Massa pun melakukan Longmarch untuk mempublikasikan aksi solidaritas tersebut.Hari selanjutnya Rabu (2/6/2010), aksi senada pun dilakukan oleh gabungan para akademisi di Bogor yang dilakukan di Tugu Kujang.
Pada hari Kamis (3/6/2010), puluhan Ribuan massa dari berbagai kalangan dan usia hadir pada Aksi Solidaritas Palestina yang diadakan di Silang Monas tepat di depan gedung Indosat. Massa pun melakukan Longmarch ke Bundaran HI.
0 komentar :
Post a Comment